VEF Blog

Titre du blog : Otobiografi
Auteur : Tutisunaryati
Date de création : 07-06-2018
 
posté le 22-07-2020 à 21:23:22

          Situasi dalam bekerja semakin lama semakin berat, kalau masalah pekerjaan aku  tidak jadi masalah tapi yang bikin berat Manager umum selalu mencampuri uru-san pribadi dengan pekerjaan. Kelihatannya dia mulai tidak mempercayai aku , awal-nya ada masalah dengan anak buahku dan driver, kiranya si driver membuat laporan palsu ketika mengantar air isi ulang kesalah satu perusahaan big boss dengan menga takan ganti ban mobil , aku percaya saja . Tapi setelah terbuka kedoknya baru anak buahku menceritakan kejadiannya, nacchhhhh........ aku jelas dong menceritakan ke Manager Umum apa yang diceritakan anak buah padaku aku ceritakan kembali.

          OOhhhh yachhhh... Manager Umum posisinya sudah berganti menjadi Kepala Karyawan/HRD dan Manager Umum diganti dengan orang lain, sudah tentu dia tambah otoliter dan sesuai sifat masih terbawa dalam menangani karyawan.

          Aku lanjut lagi ceritanya.................kiranya anak buahku diancam agar tidak menceritakan padaku atau ke HRD tapi setelah terbuka mau tidak mau mereka harus berterus terang Ketika HRD minta padaku untuk menceritakan kejadiannya tentu saja aku ceritakan menurut yang dicerita anak buahku, ternyata anak buahku ceritanya berbeda dengan yang diceritakan padaku. Semua karyawan tahu bagaimana sifat HRD yaitu tidak percaya sama orang, kita jujur tetap saja dicurigai apa lagi tidak    jujur akan tambah runyam dan sifat lainnya egois, senang bergunjing, merasa paling pintar serta tidak mau disaingi.

Sejak itu hubunganku dengan HRD yang dulu pernah dekat jadi merenggang tapi aku tidak peduli jika dia tidak percaya padaku yang penting aku sudah jujur walau sejujurnya ini membuat aku jengkel dan menjadi tidak nyaman  serasa aku pengen segera keluar dari pekerjaan tapi sorry... hanya karena dia aku berhenti kerja.

          Semoga saja hubunganku dengan si country road kembali seperti dulu sama seperti sebelum putus, tapi sa'at ini aku sudah senang dengan hubungan sebagai teman. Dia penyemangat hidupku dikala aku mengalami berbagai problem di pekerjaan terutama beban mental dari HRD.

HRD semakin tidak suka denganku ketika aku dekat kepala Accounting , aku tidak mungkin menolak berteman dengan orang yang mau dekat denganku.

Bu Henny baik padaku tapi anehnya orang lain tidak bisa dekat dengannya kalau aku perhatikan karena tidak enak dengan HRD karena sejak lama mereka bermusuhan.

Apa lagi kepala Accounting juga kepercayaan big boss maka HRD tambah tidak suka dan merupakan saingan untuknya. 

           Ketika malam selesai tugas sa'atnya aku istirahat dan aku gunakan untuk berkomunikasi dengan si country road karena perbedaan waktu di Indonesia dengan Perancis sekitar lima jam lebih cepat maka saatnya aku tidur aku gunakan untuk me- ngobrol karena si country road sudah pulang dari kerja. 

Kita ngobrol via messenger dan aku semakin lama semakin dekat dengannya dari hari ke hari, ternyata internet bisa memudahkan dalam berkumunikasi padahal kita dipisahkan antar benua yaitu benua Eropa dan benua Asia.

Zaman sudah canggih dan selangkah demi selangkah aku bisa menyesuaikan zaman,yang penting kita mau belajar.

           Sebenarnya aku ingin hubunganku kearah serius segera tapi aku harus ber-sabar, lebih baik aku bersabar daripada putus lagi.

Cinta memang perlu pengorbanan, pengorbanan beli pulsa dan pengorbanan kurang tidur karena kadang aku lupa waktu kalau sudah ngobrol dengannya. 

           Aku mulai berani bertanya tentang hubungan kita berdua.

           : - Bagaimana dengan hubungan kita sekarang ? tanyaku ingin tahu karena

                aku tidak ingin hubungan tanpa kepastian.

 

           : - Kita bertaman saja karena kita berbeda agama, Perancis - Indonesia jauh                  pula dan saa takut naik pesawat.

                 

 Alasan yang sama diutarakan seperti sebelumnya dan aku tidak bisa mengelak, me-mang itu semua benar. Itu kendalanya untuk hubungan kita karena yang utama kita harus bertemu langsung jika ingin hubungan kita serius.

Kalau sudah seperti ini aku tidak bisa bilang apa-apa lagi selain menerimanya dengan keyakinan semua akan mudah jika Allah berkehendak .

Akhirnya kesepakatan kita jalanin dahulu hubungan yang sekarang, nanti  yachh ....; nanti. Wait and see saja dechhh......